PROBOLINGGO – Taman Wisata Studi Lingkungan (TWSL) Kota Probolinggo siap menaikkan PAD ( penghasilan asli daerah ) pada lebaran Idul Fitri 1434 H.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala TWSL Rochana Lutfia, menurutnya lebaran tahun ini TWSL menargetkan 3000 pengunjung, baik dari dalam maupun luar kota. “Target itu ditentukan dari catatan pengunjung di hari libur saja yang mencapai 1000 orang, “ kata Kepala TWSL Rochana Lutfia, Minggu (11/8).
Rochana Lutfia menatakan berbagai upaya dilakukan untuk menarik minat pengunjung, diantaranya pengadaan taman bermain, dan saat ini sedang dipersiapkan pengadaan konser musik.
Menurutnya, tambahan target pengunjung pada lebaran tahun ini adalah, karena TWSL siap menambahkan taman yang bisa dinikmati keindahannya oleh pengunjung, flying fook untuk menghibur anak-anak, serta panggung music guna menghibur pengunjung.
“Memang untuk libur hari raya ini, banyak pengunjung dari kalangan anak, maka dari itu kami persiapkan keamanan yang matang, “terang Rochana Lutfia.
Sementara itu Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH ) Ir. Budi Krisyanto, MSI mengungkapkan, bahwa tahun 2013 target PAD dari TWSL sebesar 400 juta, dan hingga akhir Juli sudah tercapai 62 persen.
“ Target 2013 PAD dari TWSL kita targetkan sebesar 400 juta, kita oprimis dapat tercapai, karena hingga akhir juli sudah tercapai sekitar 62persen, “ ucap pria yang pernah menjabat Kepala Bappeda Kota Probolinggo ini.
TWSL sendiri awalnya merupakan tempat lokalisasi, yang disulap oleh Pemkot menjadi hutan kota, serta tempat untuk melestarikan aneka satwa, yang bisa digunakan sebagai tempat rekreasi serta studi lingkungan, dan saat ini sudah masuk dalam anggota kebun binatang seluruh Indonesia.(hud).